Unkriswina Sumba Jalin Kerjasama dengan Dua Universitas Luar Negeri dalam kegiatan Learning Tour

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on telegram
Telegram

Unkriswina Sumba – Jumat, 24 Juni 2022 Diiringi penari dari KBM Kebudayaan Universitas Kristen Wira Wacana Sumba (Unkriswina Sumba), Rektor Unkriswina Sumba, Dr. Maklon F. Killa, SE., M.Si bersama Pembantu Rektor I Dr. R.L.K.R Nugrohowardhani, SE., M.A, Pembantu Rektor II Siti Suryani, SE., MSA dan Pembantu Rektor III Umbu Ho Ara, SE., M.Si secara langsung menyambut kunjungan Presiden Goshen, Rebecca J. Stolhzfus, Ph.D, beserta wakil Ann Vendrely, Ed.D, Intercultural Program Director dari Hesston College Andre Swartley, M.A, Goshen and Hesston College Representative for Indonesia, Les Redfern, D. Min dan coordinator, Erlin Mali dalam kegiatan Learning Tour.

Learning Tour merupakan kegiatan yang mempertemukan pimpinan antar universitas untuk berbagi visi, misi, program dalam rangka menjajaki kerjasama. Kegiatan Learning Tour kali ini melibatkan pimpinan dari Unkriswina Sumba, Goshen College dan Hesston College. Goshen College dan Hesston College merupakan dua universitas di Amerika yang tergabung dalam Mennonite Church USA. Memiliki visi – misi yang serupa dengan Unkriswina Sumba, kedua universitas ini memutuskan untuk melakukan kerjasama dengan Unkriswina Sumba dalam bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan yang bertempat di Gedung D.2.2 ini di awali dengan Penandatangan Memorandum of Understanding antara Unkriswina Sumba dengan Goshen College dan Unkriswina Sumba dengan Hesston College.

Keterangan foto: Presiden Goshen College Rebecca J. Stolhzfus, Ph.D (kiri) dan Rektor Unkriswina Sumba Dr. Maklon F. Killa, SE., M.Si (kanan)

Penandatangan Memorandum of Understanding yang pertama oleh Rektor Unkriswina Sumba dan Presiden Goshen College. Rebecca J. Stolhzfus, Ph.D dalam sambutannya berharap kerjasama yang terjalin dapat memberi ruang kepada dua universitas untuk sama – sama belajar dan berkembang.

Keterangan foto: Intercultural Program Director Andre Swartley, MA (kanan) dan Rektor Unkriswina Sumba Dr. Maklon F. Killa, SE., M.Si (kiri)

Pada Kesempatan yang sama, dilakukan juga Penandatangan Memorandum of Understanding oleh Rektor Unkriswina Sumba dan representative dari Hesston College, dalam hal ini di wakili oleh Intercultural Program Director, Andre Swartley.


Kegiatan dilanjutkan dengan sharing mengenai visi misi program dan rencana kerjasama antar universitas ke depan di hadiri oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), Para Dekan dan Wakil Dekan, Kepala Program Studi (Kaprodi), dan Pusat Bahasa (Pusbah). Kegiatan di tutup dengan melakukan campus tour yakni pengenalan lingkungan kampus Unkriswina Sumba kepada Pimpinan Goshen College dan Hesston College.

Keterangan foto: Learning Tour Participants
Keterangan foto: Bersama para penari Unkriswina Sumba